24INEWS.COM--Dalam rangka mendukung kampanye Global Earth Hour bebarapa hotel di Padang memadankan listrik selama satu jam, The Premiere Hotel Padang yang beralamat di Jalan Tamrin, Padang, Sumatera Barat hanya menyalakan lilin.
Menurut General Manager The Premiere Hotel Padang, Surni Yanti, mengatakan pemadaman dilakukan mulai pukul 20.30 WIB hingga 21.30 WIB.
“Selama satu jam, kami nyalakan obor untuk penerangan,” katanya, Sabtu (26/3/2022).
Dia mengatakan manajemen hotel berinisiatif memadamkan seluruh lampu di hotel tersebut selama satu jam, untuk mendukung program penghematan energi di seluruh dunia.
“Ini dalam rangka menjaga bumi, jadi kita mulai dari yang kecil. Meski pemadaman kita lakukan para penghuni hotel sudah paham maksud kami dan kami juga sudah menjelaskan kepada tamu-tamu hotel,” ucapnya.
pemadaman listrik dilakukan serentak di sejumlah kawasan strategis di Kota Padang, beberapa hotel yang memadamkan listriknya adalah The Premiere Hotel Padang, beberapa hotel lainnya dan sejumlah tempat toko lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar